Layanan Audio Visual dan CD-ROM

Layanan Audio Visual dan CD-ROM

Layanan audio visual dan CD-ROM  merupakan jasa layanan yang diberikan perpustakaan untuk pemustaka yang membutuhkan koleksi audio visual atau pandang dengar dan koleksi yang dikemas dalam bentuk CD-ROM. Pemustaka dapat memanfaatkan jasa layanan ini untuk pembelajaran, memperoleh informasi/berita terbaru, dan hiburan.

 

Jasa layanan audio visual terdiri atas :

  • Akses CD-ROM
  • Akses Software
  • Akses Internet
  • Memanfaatkan Televisi

 

Akses CD-ROM (Compact Disk Read-Only Memory)  

Akses CD-ROM merupakan sarana pemanfaatan informasi yang dikemas dalam bentuk CD-ROM dengan menggunakan hardware yang telah disediakan untuk mendukung pembelajaran. Jasa layanan ini dapat digunakan secara individu maupun dalam bentuk kelompok. Koleksi yang disediakan jasa layanan ini yaitu :

  • CD Skripsi
  • CD Suplemen buku
  • CD Direktori BI
  • CD lainnya 

Akses Software

Akses software merupakan sarana pemanfaatan software atau aplikasi yang ada dengan menggunakan hardware yang telah disediakan untuk mendukung pembelajaran. Jasa layanan ini dapat digunakan secara individu maupun dalam bentuk kelompok.

Gambar Rak CD

Rak CD

Akses Internet

Akses internet merupakan sarana penelusuran informasi ke pangkalan data online. Penelusuran informasi lebih diarahkan untuk penelusuran informasi yang bersifat ilmiah seperti e-book, e-journal yang dilanggan Dikti, e-jurnal yang dilanggan perpustakaan, dan e-resource lainnya.

Ruang Akses Internet

Ruang Akses Internet

Memanfaatkan Televisi 

Televisi merupakan media untuk memperoleh informasi  berita terbaru dan memutar film.  Jasa layanan ini dapat digunakan secara berkelompok untuk materi pembelajaran dan hiburan.

Televisi

Prosedur layanan audio visual dan CD-ROM adalah sebagai berikut :

  1. Pemustaka menyerahkan kartu tanda mahasiswa/kartu anggota perpustakaan milik sendiri yang masih berlaku kepada petugas.
  2. Pemustaka mendaftar/mencatat di buku/komputer
  3. Petugas menyiapkan perangkat yang dibutuhkan pemustaka
  4. Pemustaka memanfaatkan audio visual/CD-ROM selama 1 jam
  5. Setelah selesai membaca, pemustaka menyerahkan koleksi kepada petugas
Buy now